Jumat, 06 Desember 2013

Andai Aku menjadi Guru

       Jika aku menjadi seorang guru, semampuku akan ku bagikan ilmuku pada orang yang membutuhkannya, selain menjadi keharusan juga merupakan kewajiban yang harus dilakukan oleh seorang guru. seorang gruru yang memperoleh ilmu dari usaha dan ilmu yang diperoleh kemudian dianjurkan kepada siswa.
       Hidup ini sangat seperti adzan dan sholat, hidup kita di adzankan dan meninggal di sholatkan, maka dari itu jadikanlah waktu suatu hal yang sangat berharga, kerena waktu yang sekarang tidak mungkin dialami kembali, menjadi seorang guru tidaklah semudah yang saya bayangkan, menjadi guru perlu adanya niat dan kesabaran. karena guru juga merupakan orang tua siswa yang memberikan pengarahan untuk mewujudkan suatu cita-cita.
        Jika saya menjadi seorang guru, saya akan berusaha memajukan Negara ini baik dari sisi ekonomi maupun pendidikan , saya beranggapan bahwa melalui profesi sebagai seorang guru, mungkin akan memberikan perubahan, terutama dari sisi pendidikan, yang akan mengubah siswa menjadi orang sukses dan memberi pengaruh pada negara.
        menurut saya profesi sebagai seorang guru, merupakan pekerjaan sangat mulia, karena memberikan pengarahan kepada siswa mengenai hal-hal yang berhubungan dengan kebaikan dan memberi pengaruh baik pada keseharian kehidupan lingkungan siswa dan mungkin akan membukakan tujuan baik pada siswa yang bersangkutan.

Pengalaman bersama Mamah

      Batik merupakan salah satu warisan kebudayaan Indonesia yang telah menjadi kebanggaan bangsa, batik seakan mampu menyampaikan rasa kebudayaan bangsa.
Makanya tanggal 25 november kemarin aku disuruh pakai baju batik untuk kegiatan memperingati hari guru, pagi hari (24/11) hari minggu aku dan ibuku pergi kepasar untuk membeli baju batik dan kebutuhan lainnya. Maklum baju batikku sudah tidak mede :>
       Dari rumah aku dan ibu naik motor sesampai didekat/sebelumjalan raya motor kami di titipkan dan kamipun naik angkutan kota. Perjalanan menuju pasar inipun aku dan ibu mendapati banyak kejutan, bisanya aku tidak menghiraukan dengan kondisi disepanjang jalan menuju pasar. Setibanya di pasar aku dan ibu kemudian mencari baju batik, bau khas pasar tradisional mulai menusuk hidung, ingatan aku mulai menerawang jauh, saat masih kecil, ibu sering mengajakku berbelanja di pasar ini, aku dan ibuku muter-muter memilih baju batik yang cocok. sudah 5 kali mencoba baju batik tetapi tidak ada yang cocok kami pun hanya beputar-putar tanpa tujuan akhirnya ibu membeli barang-barang keperluan dapur , sudah itu kami pulang naik angkutan, selama di perjalanan aku berfikir kalu berbelanja butuh sedikit perjuangan. Terus terang aku rada malu dan risih ketika para ibu-ibu memanggil aku. dan menawarkan barang daganganya, tetapi aku salut dan bangga kepada ibuku di wanita hebat, dia dengan sabar menjawab ibu-ibu yang jualan dan melayani aku tanpa ada kata mengeluh. akhirnya sampai juga.
      samapi jumpa di cerita-cerita aku lagi yah....

Rabu, 13 November 2013

Asyiknya Bulan Muharram

Tegal, 4 November 2013
Hari senin tanggal 4 november 2013 tepat 1 muharrom, setelah sholat dhuha SMA AL-IRSYAD mengadakan kegiatan untuk menyambut tahun baru hijriyah.
Kegiatan tahun ini tidak banyak cuma ada kegiatan ceramah yang dilakukan oleh ustadz dan ustadzah tapi cukup berkesan di hati saya.
Diantaranya tausyah yang di sampaikan oleh Ust. Muhtaddin Abrori ,Ust solichun dan Ustadzah Mustofiyah
para ustadz dan ustadzah menceritakan  tentang ditetapnya tahun baru islam yang kita sebut 1 muharrom.
Acara itu berlangsung cukup lama dari jam 7.30 sampai jam 10.00 tapi tidak membosankan karena di sela-sela acara ada kuis, hadiahnya lumayan tapi menurut saya semua hadiah tidak penting yang penting manfaat dari cerita yang di sampaikan ustadz dan ustadzah.

Rabu, 02 Oktober 2013

Ibu...

Ibu.......
Belailah rambutku
Pijatkan lenganku
Usaplah dahiku
Aku inggin membasahi pangkuanmu
Dengan air mataku
Dengan keringat dinginku
Dan ninabobokan aku setiap tidurku
Bacakan kisah-kisah tentang kehidupan hingga aku terlelap



Ibu.......
Ibuku sayang
Aku ingin selalu bersamamu
Setiap detik
Setiap menit
Dan setiap akhir hidupku
Sungguh
Aku ingin menciummu setiap hari


Rabu, 11 September 2013

Bulan ramdhan yang berkesan

Bulan ramadhan bulan penuh berkah  dan suci.
Pada ramdanhan kemarin banyak sekali hal manis-manis. hal membosankan dan hal menyedihkan.
Mengapa menyenangkan,menyedihkan dan membosankan.saya akan bercerita lebih lanjut.
Hal menyenangkannya setiap bulan puasa ketika berbuka aku dan keluarga kumpul makan bersama, ada kolek, minum es campur dll........
hal membosankan selama 1 minggu sebelum puasa dan waktu puasa libur jadi tidak bisa bertemu teman-teman di rumah cuma tidur-tiduran, nonton tv.
hal menyedihkan setelah libur selama 1 minggu, akhirnya berangkat sekolah aku pun melepaskan rasa kangenku ketemen-temen.dengan bercanda bareng, ngobrol, kami berangkat sekolah 2 minggu lebih, waktu hari rabu terakhir aku berangkat sekolah aku berangkat sama temenku kelas sebelah, selama 7 jam disekolah akhirnya pulang, tapi  aku dan temanku pergi ke Rita Malll untuk membeli sesuatu. sesudah membeli sesuatu aku pun pulang pas di depan SMK 2 Tegal di depan Gor ban motor aku bocor, terpaksa aku mendorong motor kira-kira  1 km dibulan puasa suasana panas. setelah motor aku benar aku langsung pulang.
Besok libur lagi, selama 30 hari, tanpa minum tanpa makan dan harus menahan emosi, tapi untungnya semua bisa kujalani aku yakin Alloh yang membimbingku supaya aku tidak tergoda untuk melakukan dosa.
Selama 30 hari berpuasa tibalah hari  raya idul fitri. itulah ramadhan, bulan penuh berkah yang cuma 1 kali tiap tahunnya, walaupun begitu saja tapi tetap berkesan dan akan selalau kukenang

Allahu akbar, Allahu akbar, laa ila hailallahu wallahu akbar, allahu akbar walillah ilham.